Langkah-langkah Installasi VYM di Linux Mint 18.1 - Ubuntu 16.04 melalui terminal


Pengertian
VYM (View Your Mind) adalah alat untuk menghasilkan dan memanipulasi peta yang menunjukkan pemikiran kita. Peta semacam itu dapat membantu Anda meningkatkan kreativitas dan efektivitas Anda. Anda dapat menggunakannya untuk manajemen waktu, untuk mengatur tugas, untuk mendapatkan gambaran umum mengenai konteks yang kompleks.

Latar belakang
untuk membuat peta atau mengeluarkan pemikiran yang ada di otak saya.

contoh :


Maksud dan tujuan
install vym di Linux Mint 18.1 - Ubuntu 16.04 melalui terminal

Perlengkapan
- PC
- Koneksi internet
- OS linux mint 18.1 - ubuntu 16.04

Durasi
waktu yang dibutuhkan kurang lebih 3 menit tergantung koneksi internet.

Tahap pelaksanaan
1. buka terminal atau menekan keyboard dengan shortcut (Ctrl+Alt+t) secara bersamaan.
2. masuk sebagai super user atau root.

linux mint 
"# su

ubuntu:
"# sudo su

3. setelah masuk root, update dan upgrade repo dan software kita agar berjalan lancar pada saat menginstall vym
"# apt-get update


apabila sudah done, sekarang kita upgrade dengan perintah di bawah ini :
"# apt-get dist-upgrade

 4. nah, setelah kita update dan upgrade os kita, baru sekarang kita menginstall VYM dengan perintah di bawah ini:
"# apt-get install vym
5. setelah terinstall kita bisa membukanya di menu Office atau bisa melalui terminal langsung dengan perintah :
"# vym

selesai, dan semoga bermanfaat

Kesimpulan
VYM (View Your Mind) adalah alat untuk menghasilkan dan memanipulasi peta yang menunjukkan pemikiran kita.

Referensi
https://sourceforge.net/projects/vym/

0 Response to "Langkah-langkah Installasi VYM di Linux Mint 18.1 - Ubuntu 16.04 melalui terminal"

Post a Comment